Minggu, 25 Maret 2018

NIHAIT INTIR-INTIR PINUTIK BULUNG SIHALA NDANG JADI ANGKA HITIR IA NDANG ADONG NASALA

MENGAPA HARUS TAKUT, JIKA TIDAK BERBUAT SALAH

Pantun ini adalah pantun bernada mengajak, agar semua orang tampil lebih berani disegala waktu dan tempat, menghadapi setiap kasus yang telah merugikan banyak orang. Ajakan ini muncul, setelah melihat sikap banyak orang, yang terlalu khawatir atas berbagai peristiwa penangkapan terhadap para pelaku tindak pidana korupsi. Kenapa harus takut, jika kasus yang sama tidak menyangkut kepada diri kita.

Jadilah figur yang kokoh dan teguh, menjadi pelaku yang berani mengungkap setiap tindak kejahatan, agar setiap kebenaran sungguh didudukkan, ditempat dimana kebenaran itu semestinya duduk. Untuk hal yang benar kita tidak perlu takut, walau pemberantasan terhadap hal-hal yang tak benar, terjadi di sekitar kita. 

Berbahagialah mereka, yang haus dan lapar akan kebenaran.

SALAM GEMILANG

Jumat, 23 Maret 2018

PAMANGAN TOLAP MANGHATAHON ROHA NDANG RA MANGULAHON

MULUTNYA MAMPU MENGUCAPKAN TETAPI HATINYA TAK INGIN MELAKSANAKAN

Lebih kurang begitu terjemahan dari pantun di atas.

Demikian pula kehidupan manusia dewasa ini, yang senang bicara tanpa keinginan untuk berbuat. Manusia kini cenderung tidak merasa malu, ketika bicara hampir seluruh kalimat yang ia ucapkan adalah ucapan bernada nasihat, tetapi ia sendiri tidak melaksanakan ucapannya itu, ketika peristiwa itu terjadi pada dirinya sendiri.

Tentu saja memberikan nasihat itu sangat baik, tetapi akan jauh lebih baik jika hal itu diikuti dengan tindakan nyata, yang akan menghasilkan berkah yang melimpah, berlipat kali ganda.

Seringkali manusia tidak ber-introspeksi, sebelum mereka bicara tentang kebaikan. Mereka cenderung menjadi insan yang tidak mau peduli, tentang bagaimana orang lain menilai setiap kalimat yang mereka ucapkan. Mereka seperti tidak sadar, bahwa ucapan mereka yang tidak sesuai dengan perilaku, suatu saat nanti bisa berbalik menyerang mereka sendiri.

Berilah nasihat kepada siapapun, sepanjang nasihat itu adalah bagian dari perilaku kita sendiri ... !!

SALAM GEMILANG

AEK GODANG TU AEK LAUT DOS NI ROHA SIBAEN SAUT

Jika ditelusuri arti umum dari pantun diatas, pada dasarnya pantun ini berkeinginan mengajak setiap orang untuk berdemokrasi dengan baik, yang mengutamakan saran atau pendapat orang banyak daripada saran atau pendapat pribadi.

Tetapi pada prosesnya, pantun ini seringkali digunakan oleh sekelompok orang untuk memenangkan keinginannya, secara bersama-sama meredam saran atau pendapat kelompok yang lebih kecil, sekalipun saran atau pendapat dari kelompok kecil itu adalah tujuan sesungguhnya, tujuan yang hendak dicapai lembaga tersebut sebagai tujuan akhir.

Kata sepakat adalah dasar dari sebuah keputusan dengan mengutamakan keadilan dan kebenaran ... !!!


SALAM GEMILANG